Sunday 16 September 2018

contoh abstrak skripsi yang baik dan benar


ABSTRAK
            Rahayu Apriani, Pengaruh kegiatan Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI di SDN 1 Cibeuti.
            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses kegiatan Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) di SDN 1 Cibeuti, mengetahui minat belajar siswa di SDN 1 Cibeuti serta mengetahui tingkat pengaruh kegiatan PENTAS PAI terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI di SDN 1 Cibeuti.
            Populasi dari penelitian ini adalah siswa di SDN 1 Cibeuti, dan sampel sebanyak 40 orang siswa yang merupakan perwakilan dari SDN 1 Cibeuti dalam kegiatan Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI). Penelitian ini bertolak dengan hipotesa yang menyatakan bahwa kegiatan Pentas PAI akan berpengaruh terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran PAI di SDN 1 Cibeuti. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif, yang merupakan penelitian dengan mengolah angka yang di bantuan oleh aplikasi software SPSS v.22, dan mendeskripsikan hasil dari analisis data untuk mengungkap, menggali, dan menganalisis fenomena empirik yang terjadi pada masa sekarang.
            Berdasarkan hasil pengolahan data dengan bantuan aplikasi SPSS, data menunjukkan bahwa kegiatan Pentas PAI dengan minat belajar siswa memiliki persamaan regresi sebesar 22,812, uji regresi menunjukan adanya pengaruh antara kegiatan Pentas PAI terhadap minat belajar siswa dengan melihat p-value sebesar 0,001 < 0,05 yang berarti terdapat pengaruh dari kegiatan Pentas PAI terhadap minat belajar siswa. Dari uji koefisien determinasi diperoleh R square sebesar 0,275 yang berarti bahwa kegiatan Pentas PAI berpengaruh terhadap minat belajar siswa pada mata Pelajaran PAI sebesar 27,5%, artinya 27,5% minat belajar siswa dipengaruhi oleh kegiatan Pentas PAI, sedangkan 72,5% lagi dipengaruhi oleh factor lain yang harus diteliti lebih lanjut.

No comments:

Post a Comment

contoh surat jual beli tanah

SURAT JUAL BELI MUTLAK TANAH SAWAH Yang bertanda tangan di bawah ini masing-masing bernama Odah, tempat di kampung  ......... Rt 02...